Pray for New Zealand Moslem

Mengutuk aksi terorisme kepada jamaah shalat jumat di New Zealand

Kolaborasi "Pejuang Mimpi"

Hendra Musisi, Sugiri Jafar, dan Rachman Noer Quang, tiga musisi dari label musik Loonaq Record

AJI n RAFI

Munsyid AJI n RAFI dari Yogya

Justice Voice

Mencari Talent Baru

Deen Assalam

Deen Assalam milik Sulaiman al Mughni yang dicover oleh Sabyan Gambus

Senin, 28 Desember 2020

Nasyid di Tengah Pandemi


Udah akhir tahun nih
Jangan pada bengong aja
Mendingan kita gabung

Nongkrong (online) bareng anak2 nasyid
pertama DI INDONESIA

🎉 BENGKEL NASYID [ONLINE] 🎉
"Nasyid di Tengah Pandemi. Masihkah Bersemi?"

Dipandu oleh:
👦🏽@ABU_MAESTRO
- personil @vocafarabi
- pegiat nasyid
- vocal coach
- trainer

📆 Rabu, 30 Des. '20
⏰ 20.00 - 21.30
📍 Zoom Meeting

Kita bakal ngapain aja?
✅ Discussing soal nasyid & konten digital
✅ Gathering dengan pelaku & pegiat nasyid se-Indonesia
✅ Tips sharing soal nasyid & konten digital
✅ Jamming performance

Gausah nunggu lama2!
Tandain tanggalnya!
Daftar sekarang ya!

Acaranya terbuka!
Buat siapa aja, dari mana aja!
Gapake bayar2 segala!
*FREE!*

Regist: https://wa.me/6285697252455

===
Bengkel Nasyid
Creativity - Community - Unity

Kamis, 10 Desember 2020

Kompetisi Cover Lagu


IKUTI!!!

KOMPETISI COVER LAGU 1 MENIT,  TOTAL HADIAH RP.2.500.000,-

(BACA SAMPAI SELESAI) 

⇩⇩⇩


-Syarat pendaftaran

1.Follow akun instagram: @deni_aden @nasyidbackpacker @nasyid_aden @deniadenstore dan @adkom.id

2. Kirim bukti berupa screenshot dan kirim ke 085743393237 (wa) 



Ketentuan kompetisi 

1.lagu yg di cover berjudul "Engkau Selalu Ada" cipt. Deni Aden dan Arr. Rijal Vertizone 

2. Lirik lagu yg dinyanyikan ada gambar 

3. Peserta hanya diperbolehkan meng-cover lagu dengan vokal asli tanpa musik, tanpa edit audio-vokal, dan tanpa efek efek suara lainnya.

4.Peserta hanya diperbolehkan meng-cover lagu secara solo vokal (satu peserta tunggal) 

5.Satu peserta hanya boleh mengirim 1 video terbaiknya

6.Peserta boleh menggunakan versi bahasa asing atau daerah dalam meng-cover lagu (harus dengan arti yg sama) 

7.Video original dan dilarang lipsing (suara asli peserta)

8.Video kompetisi adalah Outdoor (diluar ruangan)

9.Upload karya anda di Instagram

INSTAGRAM 

-Gunakan tagar #covernasyiddeniaden #nasyidbackpacker

-Mention @nasyidbackpacker @deni_aden dan @adkom.id

-Durasi 1menit

10. keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat



Kriteria penilaian

-Juara 1, 2 & 3 peng-cover terbaik (melalui dewan juri) 

- Juara 1&2 like terbanyak (favorit IG) 

-Total ada 5 pemenang

-10 peserta masuk nominator akan diposting di IG @nasyidbacpacker untuk penjurian

-pengumuman nominator tgl  22 Des 20, pengumuman juara tgl 28 Des 20 di ig @nasyidbackpacker 

-Melanggar syarat & ketentuan otomatis gugur

Nb: Lagu yg dilombakan silakan kunjungi channel youtube "Nasyid Backpacker"


Terimakasih, 

Wassalamu'alaikum...

Minggu, 22 November 2020

Bulan Kebangkitan Nasyid



 

Sabtu, 07 November 2020

Sehidup Sesurga


 

Sebuah karya dari Yafit Mustofa, Al Hafizh.

Semoga menjadi catatan kebaikan.

-------------

Sehidup Sesurga

Aku hanya lelaki biasa

Yang merasa tak pantas

untuk siapa saja

Namun tak sanggup ku menjomblo

berlama-lama

Kendalanya aku minder

dan tak punya modal

Bukan alasan, memang demikian..


Waktu berlalu mengajari aku bahwa

Minder, ragu, takut.. dialami siapa saja

Dan ku, mencoba untuk berani bicara

Kumelamar dia, dengan aku apa adanya.

Bukan alasan, memang demikian.


Reff:

Kusadari cinta memang tak bermata

Cinta bisa jatuh lagi kemana saja

Kumenikahi dia bukan HANYA karna cinta

Karna cinta bisa kadaluarsa


Hari ini kuberjanji, dia pun juga

Bersama berjuang setia sehidup sesurga

Bukan disini tempat tujuan akhir kita,

tetapi disana.., tetapi disana.. :

S U R G A.....

Kamis, 02 Juli 2020

Lomba Cover Lagu Religi

Kuy ikutan


Minggu, 31 Mei 2020

Darwish feat Fareast - Safiyyah, lirik



Safiyyah

Di Uhud itu kau laksana singa yang garang
Menerjah berani ke medan perang
Kau bukti mujahidah nan waja
Berjuang demi Allah dan RasulNya

Kelibat pedang mu sungguh menggerunkan
Menyambar bagaikan kilat yang memancar
Kemenangan musuh kau calarkan
Kau wanita pertama membunuh kesyirikan

Walau di hati mu ada gundah
Tapi kau sembunyikan dengan tabah
Melihat jasad Hamzah yang dirobekkan
Kau relakan segunung kesedihan
Demi tersebarnya lautan keimanan

Oh Safiyyah
Keayuan mu pada ketabahan
Keindahan mu pada keberanian
Kaulah lambang mujahidah berkalung pedang!

Oh Safiyyah
Kaulah citra mujahidah sejati
Gerak hati mu umpama angin
Buat teman kau menjadi bayu yang membelai
Buat musuh kau menjadi badai yang menghancurkan


Artis: Darwish feat Fareast
Lagu: Frizdan
Lirik: Ustaz Pahrol Md Juoi
Terbitan: FMC Music Sdn Bhd

Kamis, 14 Mei 2020

AF - Ya Rasulallah, Lirik




 Ya Rasulallah - AF

Fajar Tlah menyingsing menyinari tubuhku
kala kuterkenang kekasih yang kurindu
Dia yang didamba setiap umat manusia
menjadi tauladan sifat dan akhlaq mulia

Reff :
ya Rasulallah salamun 'alaik
ya rofi asya niwaddaroji
athfatayyaji royal alamiin
ya uhailalju diwalkaromi

Dia yang didamba setiap umat manusia
menjadi tauladan sifat dan akhlaq mulia

kembali Reff

Chorus
andai kubisa bertemu ya Nabi
andaiku bisa mencontoh ya nabi
tapi kuyakin slalu berdoa
moga terbuka jalan ridhoNya

kembali ke Reff **
 
 -------------------------------
 Kontak bisa melalui admin radio nasyid online

Jumat, 01 Mei 2020

Mahligai - Ashabul Kahfi, Lirik


LIRIK LAGU ASHABUL KAHFI (AK) – MAHLIGAI

Tak perlu aku merasa sangsi,
Cinta terputik dihati mu tulus dan suci…

Engkau dan aku sama menanti,
Doaku agar semuanya dipermudahkan ilahi...

Akan ku bimbing mu setulus hatiku,
Bila kita berdua sudah diijabkabulkan...

Korus 1
Kasih suci yang indah nan abadi,
Bukannya lagi misteri,
Ku harap di mahligai bersatu...

Ketentuan yang esa telah terpatri,
Kita berdua akan jalani,
Detik bahagia bersama...

Ya Allah aku bersyukur pada-Mu,
Kau kurniakan dia untukku,
Semoga cinta ini sentiasa diredhai...

Akan ku bimbing mu setulus hatiku,
Bila kita berdua sudah diijabkabulkan....

Korus 2
Kasih suci yang indah nan abadi,
Bukannya lagi misteri,
Ku harap di mahligai bersatu...

Ketentuan yang esa telah terpatri,
Kita berdua akan jalani,
Detik bahagia bersama...Ahh...Ahh...Ahh...

Korus 3
Kasih suci yang indah nan abadi,
Bukannya lagi misteri,
Ku harap di mahligai bersatu,

Ketentuan yang esa telah terpatri,
Kita berdua akan jalani,
Detik bahagia bersama...

Tak perlu aku merasa sangsi,
Cinta terputik dihati mu tulus dan suci...

Ohhh...Ohh...

Artis : Ashabul Kahfi (AK)
Tajuk Lagu : Mahligai
Pencipta Lagu : Herman Hassan
Penulis Lirik : Herman Hassan
Mixing & Mastering : AdepNett @ Nett Music Production
Studio : Nett Music Production
Label Produksi & Pengedar Digital : Soutul Amal Records (CA0211499-P)

Senin, 27 April 2020

AISYAH ISTRI ROSULULLAH (Syakir Daulay) - Cover by Nanda Alghifari


tonton sampe selesai ya, jangan lewatkan mulai menit 3:34 


Aisyah Istri Rasulullah

Mulia indah cantik berseri..
Kulit putih bersih merah dipipimu
Dia Aisyah, putri Abu Bakar
Istri Rasulullah..

Sungguh sweet Nabi mencintamu..
Hingga Nabi minum di bekas bibirmu
Bila Dia marah.. Nabi kan bermanja
Mencubit hidungnya..

Reff:
Aisyah.. romantisnya cintamu dengan Nabi
Dengan Baginda kau pernah main lari-lari
Selalu bersama.. hingga ujung nyawa
Kau di samping Rasulullah..

Aisyah.. sungguh manis
Oh sirah kasih cintamu..
Bukan persis novel mula benci jadi rindu
Kau istri tercinta..
Ya Aisyah Ya Humairah
Rasul sayang, kasih Rasul cintamu..

Mulia indah cantik berseri..
Kulit putih bersih merah di pipimu
Dia Aisyah, putri Abu Bakar
Istri Rasulullah..

Sungguh sweet Nabi mencintamu..
Bila lelah Nabi baring dijilbabmu
Seketika.. kau pula bermanja
Mengikat rambutnya..

Reff:
Aisyah.. romantisnya cintamu dengan Nabi
Dengan Baginda kau pernah main lari-lari
Selalu bersama.. hingga ujung nyawa
Kau disamping Rasulullah..

Aisyah.. sungguh manis
Oh sirah kasih cintamu..
Bukan persis novel mula benci jadi rindu
Kau istri tercinta..
Ya Aisyah Ya Humairah
Rasul sayang, kasih Rasul cintamu..


------------------------

Nanda Al Ghifari merupakan musisi lulusan S1 & S2 dari ISI Yogyakarta. Saat ini berdomilisili di Yogyakarta, aktif mengajar beberapa sekolah dan tampil diberbagai kegiatan. Bagi yang ingin menghubungi bisa melalui admin radionasyid.

Jumat, 24 April 2020

Ngabuburit Online




Ngabuburit Online Bareng Nasyid Jogja

Catat tanggalnya ya!
Setiap Ahad sore jam 16.00-17.0 selama Ramadhan

Jadwal Ngabuburit Online :

Ahad, 26 April 2020
"Percayalah, Harapan itu masih ada"
Kak Aji Syafa - @aji.syafa
Yogyakarta
- Solois Nasyid | Trainer & Motivator | Pencipta Lagu Anak | Pengusaha


Ahad, 3 Mei 2020,
"Berselancar di Dunia Digital"
Dodi Hidayatullah - @dodihidayatullah
Bandung
Youtuber | Islamic Influencer | Solois | Qur'an Reciter | CEO Kaffah Production | Humas Nasyid Nusantara Pusat


Ahad, 10 Mei 2020,
"Bermimpilah, Maka Allah akan memeluk mimpi kita"
Muchlis Fatih - @muchlisfatih
Yogyakarta
Personil Nasyid Fatih Acapella | S1 Teknik Sipil UGM | S2 Double Degree (MSTT UGM & Karlstad Univeristy, Sweden) | Mahasiswa S3 (Ph.D), Utrecht University, Netherlands | Dosen di Teknik Sipil UMY

Ahad, 17 Mei 2020,
"Peluang Bisnis dalam Dunia Nasyid"
Koh Aris - @koh_aris
Semarang
Businessman dan Pegiat Nasyid : Nasyid Production | Salaam Organizer | Mocca Multimedia | Almond Audio | Sakinah Wedding Organizer | IndoLED | Java MICE | Sewa Proyektor | dll.


Live Instagram
Instagram: instagram.com/nasyidjogja


Yuk merapat siapkan diri untuk bersilaturahmi bersama

Organized by Nasyidjogja

www.nasyidjogja.com

Senin, 06 April 2020

In memoriam Mas Ramli

Turut berduka cita atas meninggalnya mas Ramli, salah satu pegiat nasyid di Yogya
Semoga menjadi ahli syurga




Selasa, 04 Februari 2020

Bang Aal Wafat

Radio Nasyid Online
menyampaikan duka cita yang mendalam atas wafatnya Bang Alamsyah Agus (Aal), mantan personil nasyid Snada dan sekaligus Pendiri dan Ketua Pertama Asosiasi Nasyid Nusantara.

إِنَّا لِلَّهِ وَإِنَّا إِلَِـــــــــــيْهِ رَاجِـــــــــــعُونَ

اَللّـــــــــــهُمَّ اغْفِرْ لَه وَارْحَمْه وَعَافِه وَاعْفُ عَنْه، وَأَكْرِمْ نُزُلَه، وَوَسِّعْ مَدْخَلَه، وَاغْسِلْه بِالْمَاءِ وَالثَّلْجِ وَالْبَرَدِ، وَنَقِّه مِنَ الْخَطَايَا كَمَا يُنَقَّى الثَّوْبَ الأَبْيَضُ مِنَ الدَّنَسِ، وَأَبْدِلْه دَارًا خَيْرًا مِنْ دَارِه، وَأَهْلاً خَيْرًا مِنْ أَهْلِه، وَزَوْجًا خَيْرًا مِنْ زَوْجِه ، وَأدْخِلْهَا الْجَنَّةَ،وَأَعِذْهاَ مِنْ عَذَابَ الْقَبْرِ وَفِتْنَتِهِ وَمِنْ عَذَابِ النَّار

Semoga "Bang Aal" Mendapatkan Husnul Khotimah, Di Terima Semua Amal Ibadahnya dan Mendapatkan Tempat Terbaik di sisi ALlah 'Azza Wa Jalla.
Dan Semoga Keluarga yang Ditinggalkan Ikhlas, Sabar dan Tabah.

آمِــــــــــيْنَ يَا رَبَّ الْعَالَمِــــــــــيْنَ


Innalillahi wa inna ilayhi rooji'un. Berita duka menyelimuti dunia nasyid tanah air. Salah satu personil tim nasyid legendaris SNADA (Senandung Nada dan Dakwah) Alamsyah Agus wafat pada Rabu (5/2/2020).

Bang Aal, panggilan akrab Alamsyah Agus dikenal sebagai pegiat herbal belakangan ini. Alamsyah pernah mengisi acara Salimah "Self Healing dan Sehat dengan Herbal" pada 24 Oktober 2013.

Salah satu rekan dakwah Bang Aal, Ustaz Redy mengatakan, "Meski beliau sakit, namun selalu hadir dalam acara-acara dakwah. Semoga Allah berikan engkau husnul khatimah saudaraku. Dia orang baik."

Alamsyah, pria kelahiran 10 Januari 1968 itu berperan sebagai Basis dalam tim nasyid SNADA. Tim nasyid yang populer di era tahun 2000-an sejak lagunya Neo Salawat dan Jagalah Hati booming. Grup ini didirikan pada tahun 1991 digawangi oleh Agus Idwar Jumhadi (Iid), Erwin Yahya (Ewink), dan M. Lukman Nunasyim (Lukman) yang sering berinteraksi di musholla kampus FISIP Universitas Indonesia.

SNADA memberikan kejutan bagi blantika pernasyidan saat itu, saat semua orang bernasyid dengan cara duduk, tanpa membagi suara, tiada unsur entertainment, dan monoton. Masuknya Alamsyah Agus (Aal) dan M. Iqbal Taqiudin (Iqbal) melengkapi rumusan nasyid mereka sehingga seperti Boyz 2 Men pada saat itu.

Kemudian Ikhsan Nur Ramadhan (Ikhsan) bergabung di bulan Maret 1999 dan Teddy Tardiana Tarlanda (Kang Teddy) di bulan November 2000, memberikan kejutan-kejutan lebih dahsyat bagi SNADA sekaligus blantika nasyid yang semakin marak dari tahun ke tahun.

Beberapa karya yang dihasilkan SNADA antara lain: Pintu Langit (2006), Buka Mata Hati - CD (2004), Dari Jakarta Ke Kualalumpur - CD (2003), Neo Shalawat - VCD Karaoke dan Neo Shalawat, serta The Best Snada (2007).

Kepergian Aal membawa duka mendalam bagi keluarga, teman, tetangga dan rekan sejawatnya. Alamsyah Agus akan dimakamkan di TPU Pondok Kelapa, Jakarta Timur setelah Shalat Dzuhur, pada Rabu (5/2/2020). Sebelumnya, jenazah Aal disemayamkan di rumah duka di Jalan Lobak, Beji, Depok.[ind]

sumber: chanelmuslim